Semarak Dies Natalis UNIVET ke-55 LPPM Mengadakan Workshop Dan Pendampingan Penelitian dan Pengabdian Dana Eksternal

Rapat Persiapan Workshop Dan Pendampingan Penelitian Dan Pengabdian Dana Eksternal
Rapat Persiapan Workshop Dan Pendampingan Penelitian Dan Pengabdian Dana Eksternal

Salah satu indikator yang bisa medongkrak nilai/skor SINTA salah satunya adalah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan oleh para dosen, point penting dari penelitian tersebut adalah yang bersumber dana eksternal. Sehubungan dengan hal tersebut, maka dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis Univet Bantara yang ke-55 satuan kerja dari tim LPPM mengadakan Workshop dan Pendampingan Penyusunan Proposal Penelitian dan Pengabdian yang bersumber dana eksternal guna memberikan semangat bagi para dosen untuk giat melakukan penelitian dan pengabdian khususnya sumber dana eksternal, yangmana kegiatan tersebut bisa mengangkat skor SINTA naik ke level yang lebih tinggi. Level SINTA sangat berpengaruh terhadap publisitas penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh dosen, sementara publisitas merupakan syarat utama dalam menetukan sebuah kelayakan penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh dosen sehingga bisa dijadikan acuan bagi para peneliti lain dalam membuat penelitian mereka.

Kegiatan workshop tersebut dinilai sangat penting, karena masih minimnya hasil penelitian yang didanai oleh lembaga eksternal sementara kebanyakan hasil penelitian didanai dari lembaga internal dalam hal ini adalah UNIVET. Dengan diadakan kegiatan workshop tersebut diharapkan dapat memberi wawasan bagi para dosen untuk bagaimana melaksanakan penelitian dan pengabdian yang didanai oleh lembaga eksternal, serta bagaimana cara untuk bisa menyusun proposal penelitian yang menarik.